Ganbatte!


Flying Color, sebuah film Jepang yang mengajarkan bahwa tekad, tekun, dan fokus pada usaha akan mendapatkan hasil yang setimpal. Bukan bagaimana hasilnya, tapi bagaimana Anda sungguh-sungguh berjuang untuk mewujudkan apa yang Anda inginkan. Jika menurunkan tunjuanmu agar tidak kecewa, Anda pastinya akan menurunkan standar itu lagi.

Sebetulnya pesannya terkesan basi, tapi begitulah, hidup ini tak akan pernah berjalan sendiri. Setiap pilihan yang Anda buat akan menbawa pada pilihan lain yang nantinya akan mendekatkan pada tujuan Anda. Seperti film The Choice yang diadaptasi dari novel Nicholas Sparks.

Bahkan, seekor ikan yang mempunyai daya ingat lemah mampu bertemu orangtuanya kembali, meski sudah puluhan tahun berpisah. Itu makna dari film animasi Finding Dory. Dory mengingatkan, tujuan bisa tercapai karena melihat peluang yang ada dan tak pernah berhenti untuk mencari celah.

Akhir-akhir ini saya mulai kehilangan arah tujuan. Namun, saya yakin, ketiga film ini mampu membuat saya kembali mempertanyakan diri saya. Seberapa ingin saya untuk mencapai tujuan itu?

Comments

Popular Posts